Tim Safari Subuh Pemkab Bireuen Kunjungi Masjid Al Hijrah
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Tim Safari Subuh Pemkab Bireuen Kunjungi Masjid Al Hijrah

    21 Januari 2022, 1/21/2022 10:41:00 PM WIB Last Updated 2022-01-21T15:41:08Z

    BIREUEN_Harian-RI.com
    Kegiatan tim Safari Subuh berjamaah dan mengaji pada setiap Jumat subuh di masjid-mesjid di tahun 2022 dilaksanakan lagi Bupati Bireuen bersama timnya. 

    Kunjungan pertama tahun 2022 pada   Jumat  (21/01/2022) subuh ke Mesjid Al Hijrah, di Desa Juli Cot Mesjid, Juli Bireuen.

    Kepala Dinas Syariat Islam Bireuen, Anwar S Sag MAP dihadapan jamaah shalat subuh mengatakan, tahun ini Pemkab Bireuen mengeluarkan peraturan bupati Nomor 49 tahun 2021 tentang penggunaan Dana Desa (DD), salah satunya bisa digunakan untuk peningkatan kualitas pelaksanaan syariat Islam di gampong-gampong dengan kegiatan antara lain pengembangan balai pengajian.


    Selanjutnya, gerakan subuh mengaji, kelompok pengajian masyarakat, gerakan membaca Al Quran, mengaji, gemar mengaji setelah magrib dan gerakan satu gampong satu hafiz Al Quran.

    Disebutkan, dengan adanya peraturan tersebut, diharapkan setiap desa dapat bermusyawarah melaksanakan dan menetapkan berbagai kegiatan sebagaimana tertuang dalam Perbup nomor 49 tahun 2021.

    Bupati Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani SH MSi dalam sambutan singkatnya antara lain mengajak masyarakat untuk meramaikan shalat subuh berjamaah dan juga meningkatkan berbagai kegiatan keagamaan di desa salah satunya shalat subuh berjamaah dan pengajian bersama usai shalat maqrib.(HR-RI.RIK)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Tim Safari Subuh Pemkab Bireuen Kunjungi Masjid Al Hijrah

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer