Aceh Utara_Harian-RI.com
Ditengah pandemi wabah Covid-19 yang sampai sekarang ini masih berlanjut, tidak henti-hentinya Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P.,di dampingi Ketua Persit KCK Cabang XX Dim 0103, Ny. Yasmin Oke Kistiyanto berikan bantuan kepada 50 anak yatim.
Kali ini dengan momentum Jumat Barokah yang penuh berkah, Dandim Aceh Utara berikan bantuan santunan kepada anak - anak yatim di Mesjid Babussalam, Desa Keude Simpang Keuramat, Kec. Simpang Keuramat, Kab. Aceh Utara, jumat (04/02/2022).
Kehadiran Dandim beserta Rombongan langsung disambut hangat dan gembira oleh seluruh anak - anak yatim dan Imam Mesjid Babussalam Simpang Keuramat Tgk. Munir.
Dalam sambutannya Letkol Arm Oke menyampaiman bahwa "Kehadiran kami ini adalah semata-mata bentuk rasa kasih dan peduli terhadap anak - anak yatim yang memang harus diperhatikan keberadaannya", jelas Dandim.
Lanjutnya, Dandim mengatakan bahwa dengan adanya santunan ini mudah-mudahan akan dapat sedikit membantu meringankan beban masyarakat dan khususnya anak-anak yatim yang juga ikut merasakan dampak wabah pandemi Covid-19 ini.
Semoga berkat bantuan doa dari anak - anak yatim, wabah Covid-19 cepat menghilang dari bangsa kita ini, Aamiin", tandasnya.
Sementara itu Imam Mesjid Babussalam Tgk. Munir menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada TNI khususnya keluarga besar Kodim 0103/Aut yang telah berkunjung dan memberikan santunan kepada para anak-anak yatim khususnya yang berada di kec.Simpang keuramat ini.
"Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Dandim beserta Rombongan, semoga apa yang telah diberikan dapat menjadi amal ibadah serta doa dan harapan dari bapak Dandim cepat terkabul", pungkasnya.
Adapun yang turut hadir pada kegiatan tersebut Dandim 0103/Aut Letkol Arm Oke Kistiyanto, S.A.P,Ketua Persit KCK Cabang XX Dim Aut Ny drh Yasmin Oke Kistiyanto,Danyon Kavelri 11/MSC Letkol Kav Ino Dwi Setya Darmawan, Pasi Intel Kavelri 11/MSC Kapten Kav Afrizal,Kapolsek Simpang Keuramat diwakili oleh Aiptu Sadli, Camat Simpang Keuramat Ibnu Hajar, SE, Danramil 17/SPK Kapten Inf Abdullah,Imam Mesjid Babussalam Simpang Keuramat Tgk. Munir dan para warga beserta anak yatim di Kecamatan Simoang keuramat.(HR-RI_BUS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar