Kejari Medan dukung Kadin berdayakan UMKM untuk pemulihan ekonomi
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Kejari Medan dukung Kadin berdayakan UMKM untuk pemulihan ekonomi

    10 Februari 2022, 2/10/2022 05:31:00 PM WIB Last Updated 2022-02-10T10:31:01Z


    Medan_Harian-RI.com
    Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan Teuku Rahmatsyah mendukung pemberdayaan pelaku UMKM yang di canangkan oleh Kamar Dagang Industri (Kadin) dalam rangka mendukung program pemulihan ekonomi di masa pandemi COVID-19.

    Hal ini disampaikan Kepala Kejari Medan Rahmatsyah saat menerima kunjungan Ketua Kadin Medan Arman Chandra beserta rombongan, Kamis (10/2).

    "Kami siap berkontribusi dan bekerjasama bila dianggap perlu, terutama mendukung pemberdayaan UMKM dan mendukung program pemulihan ekonomi nasional," ujar Rahmatsyah yang didampingi Kasi Intel Kejari Medan Bondan Subrata.

    Kajari Medan juga menyatakan dukungannya terhadap program kerja Kadin Medan di bawah kepemimpinan Arman Chandra ke depan.

    Arman Chandra sendiri mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan dan dia  juga ingin berkolaborasi dengan Kejari Medan.

    "Terima kasih telah berkenan menerima kunjungan ini. Kami siap berkolaborasi dengan Kejari Negeri Medan misalnya dalam kegiatan penyuluhan hukum kepada pengusaha serta dalam kegiatan lainnya yang turut mendukung pemberdayaan UMKM di Kota Medan," jelasnya.(HR-RI_RIN)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Kejari Medan dukung Kadin berdayakan UMKM untuk pemulihan ekonomi

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer