Banda Aceh_Harian-RI.com
Operasi yustisi yang dikemas dengan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) yang terus berjalam setiap hari dan malam dengan melibatkan puluhan personel TNI, Polri dan Satpol PP/WH Aceh.
Seperti tadi malam operasi yustisi digelar di sejumlah tempat dalam Kota Banda Aceh dengan menyisir jalan raya dan sejumlah cafe, terang Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (27/2/22) pagi.
" Operasi yustisi itu digelar dengan tujuan mengimbau masyarakat di Kota Banda Aceh untuk selalu taat Prokes Covid-19, mengingat penyakit itu sampai saat ini belum reda, " ucap Kabid Humas.
" Untuk mentaati prokes Covid-19 itu, petugas dalam operasi yustasi tadi malam turut membagikan masker kepada masyakat yang didapati petugas tidak memakai masker, " sambung Kabid Humas.
Operasi yang lebih mengedepankan sosialisasi, imbauan dan baru penegakan hukum itu, dalam pergelarannya tadi malam diawali oleh apel di Mapolda Aceh pada pukul 22.00 wib, kemudian berakhir dengan apel konsolidasi yang digelar pada pukul 00.05 wib, pagi hari ini, pungkas Kabid Humas.(HR-RI_RED)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar