IDI_Harian-RI.com
Untuk mengatasi kekurangan air bersih bagi pelanggan wilayah Kecamatan Darul Aman Idi Cut, dan Idi Rayeuk ibu kota Kabupaten Aceh Timur, PDAM Tirta Peusada, Aceh Timur, saat ini sedang membangun jaringan baru untuk optimalisasi air bersih kepada pelanggan di dua kecamatan tersebut.
"Solusi untuk mengatasi kekurangan air bersih di Idi Cut dan Kota Idi, kita saat ini sedang bangun jaringan baru sepanjang 32 kilometer dari Instansi Pengolahan Air bersih (IPA) Buket Tateh, Blang Barom, Kecamatan Ranto Peureulak, " ungkap Direktur PDAM Tirta Peusada, Iskandar, kepada Hariam-RI.com, Jumat (18/3/2022).
Progress proyek perluasan jaringan baru ini, ungkap Iskandar, sudah sampai tahap penanaman pipa jaringan utama yang sudah sampai ke Kecamatan Peudawa.
"Pembangunan pipa jaringan utama ini diperkirakan selesai Bulan Mei 2022, apabila sudah selesai nanti rekanan serahkan ke PDAM, dan diusahakan dalam tahun 2022 ini jaringan baru sudah berfungsi, jika tidak ada kendala, " ungkap Iskandar.
Sumber air bersih untuk jaringan baru ini, ungkap Iskandar yaitu dari Instansi Pengolahan Air (IPA) Buket Tateh Blang Barom atau pengolahan air dari IKK ( Ibu Kota Kecamatan) Teumpeun.
"IPA ini dengan sistem gravitasi, yang mana air ditampung di atas bukit Tateh lalu dialirkan ke jaringan berdasarkan sistem pengairan. IPA ini berkapasitas 50 liter per detik, untuk sekitar 6.500 pelanggan, " ungkap Iskandar.
Iskandar mengatakan, dari IPA Buket Tateh ini nantinya, air bersih dialirkan lebih dulu ke tempat penampungan air (reservoir) di Desa Alue Bue, Kecamatan Peureulak Barat.
Kemudian, baru dialirkan didistribusikan ke pelanggan di Idi Rayeuk dan Idi Cut.
Saat ini IPA IKK Teumpen ini juga sudah dinikmati 746 pelanggan, yang didistribusikan melalui jaringan pipa lama.
"Apabila jaringan baru ini sudah selesai nantinya mampu mendistribusikan air ke 6.500 pelanggan. Pasalnya, meski IPA IKK Teumpen berkapasitas 50 liter per detik, tapi hasil survei konsultan apabila dihidupkan secara kontinyu 24 jam IPA ini mampu mengalirkan air 65 liter per detik untuk 6.500 pelanggan, " ungkap Iskandar.
Target PDAM sendiri, ungkap Iskandar, apabila IPA Teumpen sudah aktif, untuk Kota Idi nantinya 5000 pelanggan, dan di Idi Cut 1.000 pelanggan.(HR-RI_DIN)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar