Banda Aceh_Harian-RI.com-
Terhitung 22 Maret 2022 persentase capaian vaksinasi dosis III atau booster mengalami kenaikan menjadi 5,30 persen atau 213.668 orang. Sehari sebelumnya, capaian booster 4,83 persen atau 194.547 orang.
Hal tersebut disampaikan Kabid Humas Polda Aceh dalam keterangannya saat meng-update capaian harian vaksinasi Polda Aceh dan jajaran, Rabu, 23 Maret 2022.
Winardy mengatakan, Polda Aceh telah menyiapkan 334 titik gerai vaksin di seluruh jajaran untuk mempercepat capaian vaksinasi lengkap, termasuk booster.
Namun, kata Winardy, capaian itu butuh dukungan dan kerja sama seluruh stakeholder untuk sama-sama mengedukasi masyarakat agar segera vaksin.
Untuk capaian harian, tambah Winardy, terhitung 22 Maret 2022 berjumlah 52.705 orang. Capaian tersebut terdiri dari dosis I sebanyak 8.058 orang, dosis II 38.008 orang, dan dosis III atau booster 6.639 orang.
"Mudah-mudahan menjelang bulan suci Ramadan, capaian vaksinasi baik dosis II maupun booster bisa maksimal," harap Winardy. (HR-RI.redaksi/ril)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar