Unimal Di tahun 2022 Menerima 6.240 Mahasiswa dan Mahasiswi Baru
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Unimal Di tahun 2022 Menerima 6.240 Mahasiswa dan Mahasiswi Baru

    24 Maret 2022, 3/24/2022 09:05:00 AM WIB Last Updated 2022-03-24T02:05:48Z
     

    LHOKSEUMAWE_Harian-RI.com
    Universitas Malikussaleh (Unimal) tahun ini akan menampung 6.240 mahasiswa untuk 33 program studi (prodi) melalui empat jalur penerimaan. 

    Masing-masing, Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dengan jumlah mahasiswa yang akan diterima 3.104 orang. 

    Kemudian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dengan jumlah mahasiswa yang akan ditampung 2.496 orang. 

    Kemudian Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) yang akan ditampung 640 mahasiswa. 

    Sedangkan jalur ke empat tidak dibatasi kuotanya. Namun, biasanya jumlah sekitar 20-30 mahasiswa. 

    “Untuk kuotanya kita masih sama seperti tahun yang lalu, sekitar 6.000-an lebih. Jadi tidak ada penambahan,” ujar Rektor Unimal Prof Dr Herman Fithra kepada Harian-ri, Rabu (23/3/2022).

    Untuk pendaftaran jalur SNMPTN sudah dimulai dari 14 Februari 2022 sampai dengan hari ini (kemarin red). 

    Sedangkan pengumuman hasil seleksinya akan diumumkan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) diwebsite resminya pada Selasa (29/3) sekitar pukul 15.00 WIB.

    Selain itu, pengumuman tersebut juga dapat websitenya Unimal, karena kampus tersebut juga termasuk perguruan tinggi yang mengumumkan hasil seleksi di websitenya. 

    “Nanti malam sekitar pukul 24.00 WIB hasil dari pendaftaran itu difinalkan,” ujar Guru Besar Fakultas Teknik. 

    Kemudian lanjut Dr Herman, pada 26 sampai dengan 28 Maret 2022, Panitia LTMPT akan rapat dengan para Majelis Rektor dari perguruan tinggi negeri, yang diadakan di Surabaya untuk menentukan hasil seleksi.(HR-RI_BAIHAQI)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Unimal Di tahun 2022 Menerima 6.240 Mahasiswa dan Mahasiswi Baru

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer