Juara I IRMS Nasional, Satlantas Polres Lhokseumawe dan Jasa Raharja dapat Penghargaan
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Juara I IRMS Nasional, Satlantas Polres Lhokseumawe dan Jasa Raharja dapat Penghargaan

    Dimas ( Redaksi )
    25 April 2022, 4/25/2022 05:30:00 PM WIB Last Updated 2022-04-25T10:30:39Z

    Lhokseumawe_Harian-RI.com
    Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto menyerahkan penghargaan kepada sepuluh personil Satlantas dan dua personil Jasa Raharja atas prestasinya meraih juara I Pendataan Kecelakaan Lalulintas Online atau IRMS tahun 2001.

    Penghargaan tersebut diterima langsung Kasat Lantas AKP Vifa Febriana Sari, Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Lhokseumawe Sumariadi, serta personil lainnya dalam sebuah upacara di Mapolres Lhokseumawe, Senin, 25 April 2022.

    Dalam amanatnya, Eko Hartanto mengatakan, upacara pemberian penghargaan merupakan wujud perhatian pimpinan kepada personil yang melaksanakan tugas dengan baik.

    Kemudian, sambung Eko, juara I yang diraih terkait IRMS tahun 2001, tentunya juga tidak terlepas dari peran pihak Jasa Raharja yang telah memberikan dukungan dan bersinergi dengan Satlantas dalam pendataan kecelakaan lalulintas secara online.

    "Bagi personil yang melaksanakan tugas dengan luar biasa dan melebihi panggilan tugas akan mendapatkan _reward_. Begitu juga sebaliknya, atau melakukan pelanggaran akan diberikan panismen sesuai perbuatannya," ujar Kapolres yang dikenal dekat dengan ulama tersebut.

    Dalam kesempatan itu, Eko mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas prestasi yang diraih Satlantas dan Jasa Raharja. Ia berharap mereka semakin gigih dan terus bersemangat untuk melakukan hal-hal positif, terutama dalam melayani masyarakat, bangsa, dan negara, serta bisa memotivasi personil lainnya.

    "Ini prestasi nasional, dan ini luar biasa. Ke depan laksanakanlah tugas dengan lebih baik, disiplin, dan konsisten, sehingga akan melahirkan prestasi yang lebih baik lagi," harapnya.(HR-RI_REDAKSI)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Juara I IRMS Nasional, Satlantas Polres Lhokseumawe dan Jasa Raharja dapat Penghargaan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer