Jakarta_Harian-RI.com-
Menurutnya, pemerintah akan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng.Ia mengatakan bantuan tersebut bertujuan untuk meringankan beban masyarakat di tengah melonjaknya harga minyak sawit di pasar internasional.
Jokowi menyampaikan hal tersebut melalui keterangan pers yang tayang kanal YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (3/4/2022).
“Untuk meringankan beban masyarakat, pemerintah akan memberikan BLT minyak goreng,” tuturnya.
Lebih lanjut, Jokowi menjelaskan bantuan tersebut akan berupa uang tunai senilai Rp100 ribu per bulan.
Kemudian, pemerintah akan memberikan BLT minyak goreng itu untuk periode April, Mei, dan Juni 2022.
Menurut Jokowi, mekanisme pembayarannya akan dilakukan secara langsung di bulan April.
Sehingga, pada April ini, masyarakat penerima bantuan akan mendapatkan uang tunai senilai Rp300 ribu sekaligus.
Kendati demikian, Jokowi menyebut tidak semua masyarakat akan menerima BLT tersebut.
Jokowi mengatakan penerimanya ialah 20,5 juta keluarga yang terdaftar dalam bantuan pangan non tunai (BPNT) serta program keluarga harapan (PKH).
Kemudian 2,5 pedagang kaki lima (PKL) yang menjual makanan gorengan juga akan mendapatkan BLT tersebut.
Selanjutnya, Jokowi meminta instansi terkait seperti Kementerian Keuangan, Kementerian Sosial, serta TNI-Polri untuk saling berkoordinasi.
Dengan demikian, sambungnya, pelaksanaan penyaluran bantuan tersebut bisa berjalan dengan baik dan lancar. HR-RI.jujur Sitanggang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar