Lakukan Pendampingan, Koptu Amsal Bantu Petani Panen Cabe Merah
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Lakukan Pendampingan, Koptu Amsal Bantu Petani Panen Cabe Merah

    Dimas ( Redaksi )
    18 April 2022, 4/18/2022 12:41:00 PM WIB Last Updated 2022-04-18T05:41:36Z


    Aceh Timur_Harian-RI.com
    Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 24/Darul Ihsan Kodim 0104/Aceh Timur Koptu Muhammad Amsal lakukan pendampingan kepada Sanusi (48) yang sedang melakukan proses panen cabe merah di Desa Lhok Meure, Kecamatan Darul Ihsan, Aceh Timur, (18/04/2022).

    Selain tugasnya melakukan pembinaan wilayah seorang Babinsa dituntut untuk meningkatkan potensi wilayah didesa binaannya, salah satunya yang sedang dilakukan oleh Koptu M. Amsal yang membantu warga binaannya dalam proses panen cabe merah yang nantinya akan di jual ke pasaran.

    Disela-sela kegiatannya Koptu M. Amsal menyampaikan kegiatan pendampingan tersebut dilaksanakan sebagai peran aktif Babinsa dalam melakukan pembinaan desa sekaligus untuk meningkatkan potensi wilayah binaannya dalam bidang pertanian.

    "Pagi ini kita menyambangi perkebunan Cabe milik Sanusi yang kebetulan sedang dalam proses panen", kita pun langsung ikut membantu memetik buah cabe yang sudah siap panen", jelas Amsal.

    Sementara Danramil 24/Dri Kapten Inf Haryono mengatakan kegiatan yang dilakukan Babinsa merupakan bentuk pendampingan pertanian dalam rangka menyukseskan ketahanan pangan wilayah terutama dengan memanfaatkan potensi yang ada diwilayah binaanya.

    "Dengan langsung turun kelapangan para Babinsa dapat memantau pontensi wilayah binaannya, yaitu dengan aktif melakukan pendampingan pada aspek pertanian maupun peternakan", pungkas Danramil. (Marhaban).
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Lakukan Pendampingan, Koptu Amsal Bantu Petani Panen Cabe Merah

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer