Panitia Mesjid Baitul Ijabah Gampong Calong Syamtalira Aron Santuni Puluhan Anak Yatim
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Panitia Mesjid Baitul Ijabah Gampong Calong Syamtalira Aron Santuni Puluhan Anak Yatim

    Dimas ( Redaksi )
    30 April 2022, 4/30/2022 04:50:00 AM WIB Last Updated 2022-04-29T21:50:21Z

    Aceh Utara_Harian-RI.com
    Panitia pembangunan Mesjid Baitul Ijabah Gampong Calong Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara, Jum'at 29 April 2022, melaksanakan kegiatan menyantuni 32 Anak Yatim terdiri dari dua Desa, Desa Manyang Baroh dan Desa Calong.

    Menurut peryataan daripada ketua panitia pembangunan mesjid tersebut Ilyas, S.E mengatakan, sumbangan tersebut bersumber dari Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Komisi IV, Ir. T.A Khalid MM dan Baitul Mal Aceh Utara.

    " Hari ini kami daripada Panitia pembangunan Mesjid Baitul Ijabah, turut diserahkan oleh mantan wakil ketua DPRK Aceh Utara Abdul Muthalib, S.sos, MAP  atau yang akrab disapa Tgk. Taliban, menyantuni 32 orang Anak Yatim yang terdiri dari dua Gampong, Gampong Calong, dan Gampong Manyang Baroh," ungkapnya.

    Iya juga menambahkan, Terimakasih yang sangat dalam, kepada Bapak Ir. T.A Khalid dan juga Baitul Mal Aceh Utara yang telah menyumbangkan sedikit Rezeki dari Allah untuk kita Santuni Anak-anak Yatim Dikemasjidan Baitul Ijabah Gampong Calong Kecamatan Syamtalira Aron.

    " Semoga kedepan acara seperti ini terus berlanjut, karna Rasulullah ï·º bersabda: "Aku dan orang yang memelihara anak yatim itu akan masuk surga seperti ini,". Nabi memberi isyarat dengan jari telunjuk dan jari tengah dan merenggang keduanya," tutup Ilyas selaku Ketua Pembangunan yang sekarang menjabat sebagai Camat Samudera.(Fadly P.B)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Panitia Mesjid Baitul Ijabah Gampong Calong Syamtalira Aron Santuni Puluhan Anak Yatim

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer