Jakarta_Harian-RI.com
Jawa Barat menjadi provinsi berpenduduk terbanyak di Indonesia. Berdasarkan data Ditjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri, hingga Semester II 2021, penduduk Jabar mencapai 48.220.094 jiwa. Jumlah ini menempatkan Jabar sebagai provinsi dengan penduduk terbanyak di Indonesia.
Menyikap kondisi ini, Dirjen Dukcapil Zudan Arif Fakrulloh mendorong Dinas Dukcapil Jabar terus membuat inovasi demi meningkatkan kualitas pelayanan administrasi kependudukan agar semakin mudah dan cepat.
"Semua saja ayo temen-teman di Jawa Barat kita tingkatkan terus kualitas pelayanan. Mulai dari Disdukcapil kabupaten/kota, pelayanan di tingkat kecamatan, pelayanan online, pelayanan pada mal pelayanan publik, dan inovasi ADM (Anjungan Dukcapil Mandiri)," tutur Zudan, Minggu lalu
ADM dinilai tepat untuk menggapai masyarakat yang domisilinya jauh dari kantor Disdukcapil kabupaten/kota.
Hingga Maret 2022, tercatat jumlah mesin ADM di Indonesia mencapai 332 unit. Sedangkan di Provinsi Jabar secara keseluruhan memiliki 57 mesin ADM. Dari jumlah itu, mesin ADM yang telah aktif dapat digunakan masyarakat sebanyak 35 unit.
Selanjutnya, ADM yang telah terinstall SIAK terpusat sebanyak 15 unit, dan sisanya masih dalam proses pengiriman dan proses instalasi.
Berikut beberapa titik lokasi persebaran ADM yang sudah terhubung dengan SIAK terpusat di Jawa Barat:
1. Kabupaten Tasikmalaya: Kantor Dinas Dukcapil Tasikmalaya
2. Kabupaten Tasikmalaya : DPMPTSP (Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu) Kabupaten Tasikmalaya
3. Kota Tasikmalaya: Mal Pelayanan Publik Kota Tasikmalaya
4. Kabupaten Sumedang: IPDN Jatinangor
5. Kota Bandung: Metro Indah Mall
6. Kabupaten Bogor: ITC Mall Cibinong
7. Kota Bogor: Mal Pelayanan Publik Lippo Kebun Raya
8. Kabupaten Bekasi: Mal Pelayanan Publik Kabupaten Bekasi
9. Kota Bekasi: Mal Pelayanan Publik BTC Kota Bekasi
10. Kota Banjar: Kantor Camat Langensari
11. Kabupaten Purwakarta: Mal Pelayanan Publik Madukara
12. Kota Depok: Mal Depok Town Square
13. Kabupaten Bandung: Desa Nagrak
14. kabupaten Bandung : Desa Cilampeni
15. Kabupaten Bandung : Desa Sukanagara
Keberadaan mesin ADM ini diharapkan masyarakat makin mudah mengurus dokumen kependudukan tanpa perlu datang dan mengantre di kantor Dinas Dukcapil. Ke depannya jumlah ADM akan terus bertambah dan ditempatkan di lokasi strategis untuk memudahkan masyarakat.
"Inovasi ADM ini supaya masyarakat makin mudah menerbitkan dokumen kependudukan secara mandiri. Tidak usah datang atau mengantre di Dinas Dukcapil," jelas Dirjen Zudan.
Pemanfaatan mesin ADM ini sejalan dengan arahan Mendagri Tito Karnavian agar Dukcapil terus berinovasi dalam melayani dengan bantuan teknologi informasi.(HR-RI_REDAKSI/RIL)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar