Aceh Timur_Harian-RI.com
Ditengah maraknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang menyerang hewan ternak, membuat resah masyarakat khususnya para peternak sapi.
Menyikapi hal tersebut Muspika Darul Aman yang didampingi oleh Serda Daryanto Babinsa Koramil 06/Darul Aman Kodim 0104/Aceh Timur bergerak cepat melakukan antisipasi dengan menyuntikan vitamin kepada beberapa hewan ternak milik warga di Desa Keumuning IV, Kecamatan Darul Aman, Aceh Timur, Senin (06/06/2022).
Dalam pendampingannya Serda Daryanto mengungkapkan kegiatan tersbut bertujuan untuk memastikan hewan ternak di wilayah Kabupaten Aceh Timur khususnya di Kecamatan Darul Aman tidak terpapar wabah penyakit mulut dan kuku.
"Kegiatan kali ini kita bersama unsur Muspika kecamatan turun langsung mendampingi mantri hewan dalam proses penyuntikan vitamin kepada Hewan Ternak sapi milik warga Desa Keumuning IV sebagi langkah anitisipasi agar ternak milik warga tidak tertular", jelas Babinsa.
Lanjutnya Babinsa juga berpesan kepada para pemilik peternakan hewan ternak untuk berperan aktif dalam upaya pencegahan meluasnya wabah PMK. Salah satunya yakni berani meminta bantuan penanganan pencegahan berupa suntik vaksin PMK jika hewan ternaknya kurang sehat.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Darul Aman Azani, SE., Danramil 06/Dam yang diwakili oleh Serda Daryanto, Kapolsek Darul Aman Teuku Syahril, SE., Petugas dari Dinas perkebunan dan peternakan Aceh Timur, Mantri Hewan dan Keuchik Keumuning IV. (HR_RI.Marhaban).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar