Papua_Harian-RI.com
Kepedulian terhadap pendidikan hendaknya menjadi tanggung jawab kita bersama. Untuk itulah, saat diminta oleh Kepala Desa Dabra dan masyarakat untuk membantu membersihkan tempat Pendidikan anak usia Dini, Maka Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ terpanggil untuk menyiapkan tempat tersebut, bertempat di Desa Dabra, Distrik Memberamo Hulu, Kab Memberamo Raya, Papua, senin (27/06/2022)
Dalam keterangannya, Danpos Dabra Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Letda Inf Jefri Gunawan menyambut baik permintaan warga kepada pihak Pos untuk membantu melakukan pembersihan tempat atau lokasi yang nantinya akan disiapkan sebagai lokasi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
"Respon positif kami sampaikan apalagi tempat ini nantinya sebagai lokasi menyiapkan anak-anak penerus Bangsa, apalagi masyarakat dan unsur lain juga turut terlibat melakukan pembersihan," ungkap Danpos Letda Inf Jefri Gunawan.
Tampak terlihat turut andil melaksanakan pembersihan selain masyarakat setempat yaitu Babinsa Koramil Dabra Serda Paidi, Kepala Desa Dabra Bapak First Fruaro dan Stafnya.
Sementara itu, Kepala Desa Dabra Bapak First Fruaro menyampaikan kepada Personel TNI Satgas TNI Pos Dabra ucapan terima kasih yang tidak terhingga, karena hampir seluruh personel pos turun membantu pembersihan tempat PAUD.
"Kita pihak Desa Dabra senang sekali, dan berharap kita dapat menjaga lokasi PAUD ini dengan baik," terangnya.
Autentikasi : Papen Satgas Yonif Raider 142/KJ Letda Chk Ade Chandra, S.H.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar