Banda Aceh_Harian-RI.com
Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, di Provinsi Aceh ada Polisi yang menggelar lomba pepinangan atau menyusun sirih dan mengukir kelapa pada hari Rabu tanggal 22 Juni 2022.
Menurut Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam keterangan tertulisnya menjelaskan, Polisi di Aceh yang menggelar lomba menyusun sirih dan mengukir kelapa itu adalah Polisi di jajaran Polres Subulussalam tepatnya di Polsek Sultan Daulat.
Lomba itu awalnya diikuti oleh 11 desa, namun yang masuk kategori memenuhi syarat lengkap adalah sebanyak 7 desa, sambung Kabid Humas.
Ke 7 desa yang memenuhi syarat ikut lomba tersebut, masing-masing Desa Sigrun, Desa Singgersing, Desa Pulo Kedep, Desa Jambi Baru, Desa Jabi Jabi, Desa Batu Napal dan Desa Namo Buaya, kata Kabid Humas.
" Lomba menyusun sirih dan mengukir kelapa itu digelar, selain dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, juga untuk mengangkat dan melestarikan budaya atau tradisi masyarakat setempat, sehingga diketahui dan dilestarikan oleh generasi muda dan masyarakat lokal, " sebut Kabid Humas
Dalam penilaian lomba ini, yang dinilai adalah kelengkapan peserta, kecepatan dan kerapian dalam menyusun sirih dan mengukir buah kelapa, jelas Kabid Humas.
Kegiatan lomba itu berlangsung dari pagi sekira Pukul 10.00 wib hingga berakhir sekira pukul 12.30 wib, turut dihadiri sejumlah personel Polres Subulussalam bersama jajarannya dan tokoh masyarakat setempat, tutup Kabid Humas.(HR-RI_REDAKSI)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar