Aceh Timur_Harian-RI.com
Koptu Siswandi Babinsa Koramil 16/Peudawa Kodim 0104/Aceh Timur menyambangi lahan kosong milik Zulfika yang akan dimanfaatkan dengan menanam tanaman palawija yang berlokasi di Desa Sama Dua, Kecamatan Peudawa, Aceh Timur, Kamis (02/06/2022).
Menurutnya, dengan lahan perkebunan di wilayah yang masih sangat mendukung sektor perekonomian, maka peluang peningkatan sektor perekonomian masih dapat dilakukan dengan cara memanfaatkan lahan kosong yang ada untuk dijadikan lahan produktif.
"Sebelumnya kita telah memberikan pemahaman kepada warga akan penting memanfaatkan lahan kosong yang berada di seputaran rumah untuk di jadikan menjadi lahan yang produktif", ujarnya.
Selain untuk meningkatkan ketahan pangan tingkat desa, kegiatan tersebut juga dapat menjadi contoh yang positif bagi masyarakat yang lain untuk ikut bersama-sama memanfaatkan lahan kosong di sekitar tempat tinggal mereka.
"Kita berharap, semoga kegiatan yang dilakukan oleh Bapak Zulfikar ini bisa menular ke warga lainnya, untuk dapat memanfaatkan lahan kosong disekitar lingkungan tempat tinggal dan menjadikannya menjadi lahan yang produktif", pungkasnya. (HR_RI.Marhaban).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar