Sebanyak 11 Jemaah Calon Haji, DiPeusejiuk, "Ini Pesan Kapten Inf Wagimin, Danramil 14/Rtp"
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Sebanyak 11 Jemaah Calon Haji, DiPeusejiuk, "Ini Pesan Kapten Inf Wagimin, Danramil 14/Rtp"

    Dimas ( Redaksi )
    9 Juni 2022, 6/09/2022 06:29:00 AM WIB Last Updated 2022-06-08T23:29:18Z


    Aceh Timur_Harian-RI.com
    Muspika Kecamatan Rantau Peureulak gelar acara Peusijuk dan pelepasan calon Jamaah Haji  yang akan berangkat ke tanah suci  pada tahun ini untuk menunaikan ibadah haji yang merupakan rukun islam yang, kelima bertempat di Masjid  Al- Abrar, di Desa Pasir Putih, Kecamatan Rantau Peureulak, Aceh Timur, Rabu (08/06/2022). 

    Sebanyak Calon jamaah  haji yang akan berangkat  berjumlah 11 orang terdiri dari 5 orang perempuan dan 6 orang laki-laki. Yang InsyaAllah akan berangkat ke tanah suci pada minggu mendatang. 

    Dalam sambutanya Kapten Inf Wagimin menyampaikan dihadapan 11 calon jemaah haji yang akan diberangkatkan ke tanah Suci Mekkah. "Meminta untuk mendo'akan Aparatur pemerintah Muspika  Kecamatan Rantau Peureulak
    agar bisa bekerja Ikhlas dan maksimal dalam memberikan pelayanan pada masyarakat".

    Selain itu Danramil juga meminta para Jemaah untuk mengikuti aturan yang berlaku saat menjalankan ibadah nya. Serta mengikuti semua arahan dari petugas haji selama menjalankan ibadah suci setiba nya disanadisana dalam menjalankan rangkaian ibadadah haji, jelasnya. 

    Lanjut, Kapten Inf Wagimin juga berpesan perlunya menjaga niat berangkat haji semata-mata untuk mendapatkan rahmat Allah dan tidak untuk niat selain itu, katanya. 

    Turut hadir pada kegiatan tersebut para Aparatur pemerintahan Muspika Kecamatan Rantau Peureulak, dan aparatur pemerintahan Desa Pasir Putih, serta para keluarga dari 11  jemaah haji.(HR_RI.Marhaban).
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Sebanyak 11 Jemaah Calon Haji, DiPeusejiuk, "Ini Pesan Kapten Inf Wagimin, Danramil 14/Rtp"

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer