Dishub dan Satpol-PP Aceh Utara Tertibkan Pedagang Buah Dipinggir Jalan Lintas Sumatera
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Dishub dan Satpol-PP Aceh Utara Tertibkan Pedagang Buah Dipinggir Jalan Lintas Sumatera

    Dimas ( Redaksi )
    20 Juli 2022, 7/20/2022 02:19:00 PM WIB Last Updated 2022-07-20T07:19:24Z

    Aceh Utara_Harian-RI.com-
    Dinas Perhubungan (Dishub) Aceh Utara bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Aceh melakukan peneguran terhadap pedagang yang meletakkan barang dagangannya di Badan Jalan Nasional Lintas Sumatera Medan-Banda Aceh.

    Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Aceh Utara Fauzan, S.Sos pada Rabu (20/06/2022).

    Fauzan mengatakan, teguran tersebut dilakukan karena peletakan barang dagangan di  badan jalan dapat mengganggu kelancaran lalu lintas dan bisa Mengancam Nyawa Pengguna jalan dan Berbahaya untuk para pedagang itu sendiri.
    “Teguran dilakukan karena  mengganggu kelancaran lalu lintas seperti di Perbatasan Aceh dan Kota Lhokseumawe dan di lokasi Jalan Lintas Sumatera Gampong mancang Kecamatan samudera, pedagang meletakkan meja buahnya sampe ke jalan sehingga ada barang dagangan yang diletakkan hingga hampai Seperempat bandan Jalan yang dapat mengganggu kelancaran lalu lintas dan  mengakibatkan Kemacetan,” kata Fauzan.

    Fauzan menambahkan, pada peneguran tersebut pihaknya meminta pedagang untuk menggeserkan barang dagangannya dan jika masih dilanggar akan ditertibkan secara Permanen, Karena selama ini banyak Masyarakat pengguna jalan menyampaikan keluhan terkait Bejamurnya pedagang buah di pinggir jalan Nasional lintas Sumatera.

    Seperti yang Telah di beritakan Sebelumnya Oleh media ini, Dinas Perhubungan dan Polisi Lalulintas Satpol PP Aceh Utara Dimitan Tertipkan Pedagang buah-buahan yang Bejamur di Pingir Jalan Nasional Lintas Sumatra, mulai dari Perbatasan Kota Lhokseumawe Dengan Aceh Utara, dan Berapa titik lain sepanjang jalan lintas Sumatra di Aceh Utara.

    Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satpol-PP Aceh Utara, Respon cepat terkait informasi itu, langsung terjun kelapangan melakukan penertiban para pedagang tersebut."(HR-RI.Fadly P.B)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Dishub dan Satpol-PP Aceh Utara Tertibkan Pedagang Buah Dipinggir Jalan Lintas Sumatera

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer