Aceh Timur_Harian-RI.com
Jelang perayaan idul Adha 1443 H yang jatuh pada tanggal 10 Juli 2022, permintaan sembako selalu meningkat dan tidak menutup kemungkinan dimanfaatkan oknum pedagang yang menaikan harga.
Guna menyikapi hal tersebut Babinsa Koramil 06/Darul Aman Kodim 0104/Aceh Timur Koptu Saidul Abrar turun kesejumlah pasar tradisional yang ada di Desa Kampung Keude, Kecamatan Darul Aman, Aceh Timur, Rabu (06/07/2022).
Disela kegiatan, Koptu Saidul Abrar mengatakan. “Hari ini kami sebagai aparat Komando Kewilayahan mengecek dengan turun langsung ke pasar tradisional, mengantisipasi kenaikan harga bahan-bahan sembako. Pengecekan sembako ini, dilaksanakan untuk memantau perkembangan dari harga kebutuhan masyarakat jelang hari raya Haji, ”ungkapnya
Lebih lanjut, “sambil bersenda gurau dengan para penjual, ia menanyakan berbagai harga kebutuhan pokok baik itu beras, gula, minyak goreng, telur, daging, susu, jagung, minyak tanah, garam serta kebutuhan lainnya.
Untuk itu, kita lakukan pengecekan kebutuhan primer ke lapangan kepada pedagang secara langsung, diwaspadai ada dugaan salah satu pedagang menaikan harga tanpa ada mengikuti kebijakan dari pemerintah sesuai harga normal, ”tandasnya. (HR_RI.Marhaban).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar