Polsek Labuhan Ruku Polres Batu Bara beri hadiah Timah Panas Pelaku Pencurian Gudang
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Polsek Labuhan Ruku Polres Batu Bara beri hadiah Timah Panas Pelaku Pencurian Gudang

    Dimas ( Redaksi )
    8 Juli 2022, 7/08/2022 10:07:00 AM WIB Last Updated 2022-07-08T03:07:43Z


    BATU BARA_Harian-RI.com
    kanit Reskrim Polsek Labuhan Ruku Polres Batu Bara IPDA Christian DC. Panggabean, SH. MH, berhasil melakukan penangkapan terhadap pelaku pencurian 
    sebesar RP 53.620.000 ( lima puluh tiga juta enam ratus dua puluh ribu rupiah ) membobol gudang milik Khairul Aswad (28) Warga Link. VI Kel. Tanjung Tiram Kec. Tanjung Tiram Kab Batu Bara.

    Penangkapan terhadap pelaku (H) alias Mail dilakukan pada Jumat 01 Juli 2022 sekira pukul 12.00 wib, setelah petugas Polsek Labuhan Ruku menerima informasi tentang keberadaan pelaku di rumahnya Dusun 2  Desa Sukamaju Kec.Tanjung Tiram Kab.Batu Bara, 

    Setelah penangkapan terhadap tersangka selanjutnya dilakukan pengembangan untuk menunjukkan barang bukti lainnya,  saat pengembangan tersangka melawan petugas sehingga dilakukan tindakan tegas dan terukur,  kemudian dibawa ke Puskesmas Tanjung Tiram, dan membawa tersangka ke Polsek Labuhan Ruku untuk dilakukan pemeriksaan guna proses lanjut. 
    Dari pelaku akhirnya di temukan 18 Surat Tanah 1 buah Martil 2 buah gembok.

    Hal itu dipaparkan Kapolsek Labuhan Ruku AKP Fery Kusnadi S.H. M.H, didampingi Wakapolsek IPTU Ahmad Fahmi SH, dan Kanit Reskrim IPDA Christian DC Panggabean, SH. MH, saat melakukan Konferensi Pers di halaman Kantor Polsek Labuhan Ruku. Kamis 07/07/2022

    Lebih lanjut diterangkan Kapolsek Labuhan Ruku, Kejadian nya pada Senin 02 Mei 2022, sekira pukul 06.30 Wib. Telah terjadi pencurian Di Link. VI Kel. Tanjung Tiram Kab. Batu Bara yang diambil 1 buah tabung gas, stabil linjet 5 ampere, 3 slop Rokok Merk RMX dan ada berapa surat tanah gadaian orang, satu buah TV Merk AKARI 22 Inch Rusak, 10 meter kabel CcTv.

    Kejadian nya pada saat itu penjaga Gudang yang bernama Erwan pulang untuk sholat idul fitri setelah selesai menggembok pintu gudang lalu pergi, disaat itu pelaku masuk dari pintu belakang dengan menghancurkan gembok dengan martil, ketahuannya setelah pemilik gudang melihat CCTV melalui Handphone dan melihat pintu belakang gudang terbuka dan melihat barang - barang gudang hilang, 

    Selanjutnya pemilik Khairul Aswad datang ke gudang bersama Erwan dan Azidin Ilias untuk mengecek apa - apa saja yang hilang di gudangnya tersebut, Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar RP 53.620.000 ( lima puluh tiga juta enam ratus dua puluh ribu rupiah ). Papar Kapolsek.
    Amin//
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Polsek Labuhan Ruku Polres Batu Bara beri hadiah Timah Panas Pelaku Pencurian Gudang

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer