Langsa_Harian-RI.com
Menyambut Hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 yang jatuh pada 17 Agustus 2022 berbagai persiapan tengah dilakukan oleh pemerintah desa beserta masyarakat untuk memeriahkan hari kemerdekaan.
Salah satunya yang tengah dilakukan oleh Serda Suyono Babinsa Koramil 23/Langsa Timur Kodim 0104/Atim beserta perangkat desa dan masyarakat Gampong Seulalah, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa yang bekerja bakti mengecat tiang bendera dan umbul-umbul, Jum'at (05/08/2022).
Babinsa Suyono dalam kegiatannya mengatakan selain untuk menjalin silaturahmi bersama warga, kerja bakti ini juga bertujuan untuk menyemarakan hari kemerdekaan.
"Kita selaku warga negara wajib ikut serta dan bersama-sama memeriahkan peringatan HUT RI ke 77, untuk itu kita mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama memasang umbul-umbul dan bendera merah putih di depan rumah masing-masing", ujar Serda Suyono.
Hal senada juga disampaikan Supryadi selaku perangkat Desa Gampong Sidodadi yang menuturkan sebagai masyarakat Indonesia harus menghormati dan menghargai perjuangan kemerdekaan para pendahulu kita salah satunya dengan menyemarakan hari kemerdekaan republik Indonesia ke 77.
"Hari ini kita bersama masyarakat dan didampingi Babinsa bergotong royong mengecat tiang-tiang bendera dan umbul-umbul yang nantinya akan segera kita pasang di sejumlah titik diwilayah Gampong sidodadi", tutupnya. (HR_RI.Iskandar Hasan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar