Aceh Utara_Harian-RI.com-
Club bola Rakan Ilham Pangestu (RIP FC) menjamu Ujong Blang FC di lapangan Raja Sabi Matang Kuli. 9/08/22
Ini merupakan laga perdana dari club yang di pimpin oleh Mahmuddin atau yg akrab di sapa din pang, meski baru berdiri dan tampil perdana RIP FC tak bisa di pandang sebelah mata hal ini terbukti di babak pertama saja club besutan di pang ini 2 kali berhasil membobol gawang lawannya, sampai peluit babak pertama di tiup RIP FC unggul 2-0 dari lawannya.
Di babak kedua Ujong Blang FC terus menggempur pertahanan dari RIP, disini terjadi pelangaran di dalam kotak pinalti yang di lakukan anak-anak RIP sehingga wasit menghadiahkan Pinalti kepada Ujong blang FC, dan skor menjadi 2-1.
Tidak cuma disitu saja petaka kembali terjadi terhadap RIP FC dimana di menit-menit terakhir pertandingan wasit memberi tendangan sudut kepada Ujong blang FC tapi tiba-tiba saja wasit merubah keputusannya dan mengatakan terjadi hand ball, disini hampir terjadi kerusuhan karena pendukung RIP menduga wasit merubah keputusan karena di pengaruhi oleh pendukung lawan, saat di lakukan mediasi Taufik selaku wasit yang memimpin jalannya pertandingan dan merupakan wasit dari KONI Aceh Utara ini tetap mengatakan ada terjadinya hand ball dan tetap memberi hadiah penalti kepada Ujong Blang FC dan skor menjadi 2-2, sampai pluit panjang di tiupkan skor masih imbang.
RIP FC harus terima kekalahan dengan skor 5-3 dalam laga adu finalti.
Manajer RIP FC Din Pang kepada media mengatakan sangat kecewa dengan keputusan wasit yang berubah, awalnya wasit mengatakan tembak penjuru dan akhirnya dia mengambil keputusan finalti, keputusan ini sangat merugikan pihak kami. Tutupnya.(HR-RI.Fadly P.B)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar