BATU BARA_Harian-Ri.com
Dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke- 77 Rukun Himpunan Nelayan Seluruh Indonsia (HNSI) Desa Kuala Tanjung Kec. Seisuka adakan Perlombaan memancing ikan.
Sebanyak 40 orang peserta dari nelayan dan masyarakat sekitar yang ikut dalam lomba memancing yang dilaksanakan Rukun HNSI Desa Kuala tanjung. Minggu (21/08)
Pelepasan para peserta pemancing oleh Wakil Bupati Batubara Oky Iqbal Frima bersama Ketua DPC HNSI H.Safri Habni, dari pantai Citra Kuala tanjung menuju lokasi pemancingan antara Deramaga Pelindo dan Inalum.
Erwin Ketua Rukun Desa Kuala tanjung menerangkan, panitia perlombaan menyediakan hadih untuk para pemenang lomba, Jenis ikan yang di perlombakan yang berhasil mendapatkan ikan Senagi Senohong, Kakap, Jenaha Gerapu, Gorup-gorup.
Bagi peserta yang berhasil mendapatkan Ikan Senagin, Senohong terbesar, masuk sebagai juara pertama mendapatkan 2 juta rupiah untuk Juara 2 mendapatkan 1.500 dan juara 3 mendapat 1 juta, selain itu untuk juara ikan favorit yang mendapatkan Ikan kakap mendapat hadiah 750, Jenaha terbesar 750 ribu Gerapu terbesar 500 ribu dan Gorup-gorup terbesar 500 ribu. Terang Erwin.
Selain lomba memancing Panitia juga mengadakan makan kerupuk dan bermain guli untuk anak-anak, masing-masing pemenang juga mendapatkan hadiah.
Acara dihadiri Wakil Bupati Batubara Oky Iqbal Frima SE, Kapos Kuala tanjung Aiptu Amri Siregar, Ketua DPC HNSI Batubara H. Safri Habni, beserta pengurus DPC, Ranting dan tukun Kuala tanjung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar