Lhokseumawe_Harian-RI.com
Kodim 0103/Aut menerima kunjungan Tim Pengawas Kegiatan (Wasgiat) Korem 011/LW guna untuk memastikan seluruh kegiatan Ketatalaksanaan Pembinaan Teritorial dalam Penyelenggaraan Evaluasi dan Kajian Orgas Satkowil TA. 2022 di Aula Kodim setempat, Senin, (26/09/2022).
Dalam kesempatan itu Dandim 0103/Aut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., menyampaikan, selamat datang di Kodim 0103/Aut kepada Ketua tim pengawas kegiatan Wasgiat Korem 011/LW beserta Anggota.
“Kedatangan tim dengan maksud mengevaluasi kegiatan hari ini maupun kegiatan yang sudah di laksanakan. Harapannya kepada Semua anggota yang bersangkutan apa yang disampaikan oleh tim Wasgiat apabila ada yang belum jelas agar di tanyakan kepada tim wasgiat demi kelancaran dan kesuksesan dalam menjalankan tugas tugas kedepannya nanti.
Sementara, Kasiter Korem Letkol Kav Mahyar Ketua Tim Wasgiat mengucapkan terima kasih telah disambut dengan baik oleh Dandim 0103/Aut beserta Staf, Kedatangan kami ke Kodim 0103/Aut bermaksud menyampaikan perintah Danrem 011/LW untuk melaksanakan Wasgiat Evaluasi Kajian Orgas Satkowil.
“Wasgiat ini kami laksanakan di Kodim jajaran Korem 011/LW, untuk sekarang melaksanakan Wasgiat di Kodim 0103/Aut. Sesuai bidang teritorial, para prajurit ataupun Babinsa agar siap melaksanakan tugas diwilayah binaan dan kami bisa di terima dengan tangan terbuka,“ tuturnya.
“Intinya adalah mencari data-data apa yang kurang, kemudian melengkapi yang kurang tersebut. Walaupun tidak bisa seratus persen data masuk, namun data tetap harus di lengkapi contohnya data kendaraan, data Geodemokomsos dan lainnya,” katanya.
Kita harus ikhlas dalam bekerja, kegiatan wasgiat ini bisa di lakukan satu tingkat diatas seperti Korem ataupun Kodam. Masing- masing Babinsa di lapangan atau Bintara Staf di Kodim dan Koramil harus mengerti tugasnya, samakan persepsi dengan di lapangan. Kembangkan Binter di Masyarakat, Adakan kegiatan yang berhubungan dengan masyarakat untuk selanjutnya mengevaluasi. Pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar