Polsek Biru-Biru Laksanakan Patroli Dan Monitoring Ketersediaan BBM di Wilayah Hukumnya
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Polsek Biru-Biru Laksanakan Patroli Dan Monitoring Ketersediaan BBM di Wilayah Hukumnya

    Dimas ( Redaksi )
    6 September 2022, 9/06/2022 04:09:00 PM WIB Last Updated 2022-09-06T09:09:19Z

    Deli Serdang_Harian-RI.com
    Dengan adanya penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang telah diumumkan oleh pemerintah, Kapolsek Biru – Biru Polresta Deli Serdang Akp Cahyadi menyikapinya dengan meneruskan arahan dan atensi dari Kapolresta Deli Serdang untuk melakukan antisipasi terhadap kenaikkan Harga BBM serta memonitoring ketersediaan BBM di wilayah Kecamatan Biru-Biru.
           
    “Dengan kenaikkan harga BBM diharapkan dan dihimbau kepada masyarakat agar tetap tenang serta tidak melakukkan penimbunan BBM,” ujar AKP Cahyadi.
    Ia menambahkan, sebelumnya Polresta Deli Serdang sudah mengantisipasi adanya kenaikkan harga BBM dengan cara melaksanakan Pengawasan dan koordinasi dengan pihak SPBU diwilayah kabupaten Deli Serdang terkhusus di Wilkum Polsek Biru-Biru.
          
    “Selain pengawasan dan koordinasi kita juga melakukan Patroli serta memberikan himbauan kepada pemilik SPBU di wilayah Hukum Polsek Biru-Biru dan masyarakat agar tidak ada penyalahgunaan penyaluran BBM hingga akan menimbulkan kelangkaan BBM"  tegasnya.

    "Adapun pengawasannya dengan cara Personil Polsek Biru-Biru melakukan Patroli untuk mengawasi ketersediaan stok BBM dan pengamanan di semua SPBU di wilayah Hukum Polsek Biru-Biru, serta akan melakukkan penindakan terhadap pihak pihak yang melakukan  penyalahgunaan BBM" ungkapnya lagi.( HR-RI.Rahmadi Saputra)
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Polsek Biru-Biru Laksanakan Patroli Dan Monitoring Ketersediaan BBM di Wilayah Hukumnya

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer