Aceh Utara_Harian-RI.com
Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0103/Aut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P.,M.I.P.,didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XX/ Dim 0103 Aceh Utara Koorcabrem 011 PD Iskandar Muda Ny. Dina HS Nurhono beserta Para Perwira Staf dan rombongan berkunjung, menyambangi rumah duka anggota Keluarga besar Kodim 0103/Aut, Anak dari Koptu Wawan Babinsa Koramil 08/Lsk Kodim 0103/Aut, di Desa Ceubrek Kec. Lhoksukon Kab. Aceh Utara. Selasa, (20/09/2022).
Kehadiran Dandim 0103/Aut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P.,M.I.P., beserta rombongan di rumah Duka di Desa Ceubrek Kec Lhoksukon, selain melayat juga untuk memberikan Do'a kepada Almarhum Faris Hamzah anak dari Anggota Kodim 0103/Aut Koptu Wawan. Serta memberikan dorongan moril bagi keluarga yang ditinggalkan, agar sabar dan tabah dalam menghadapi cobaan.
Saat ditemui, Dandim 0103/Aut mengatakan, “ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan kepekaan kita terhadap anggota Keluarga Besar Kodim 0103/Aut yang mendapat musibah, untuk memberikan dorongan moril menghadapi ujian dalam kehidupan di muka bumi ini”, Ujar Dandim.
“Kami berharap kepada keluarga yang ditinggalkan agar sabar dan tabah dalam menghadapi cobaan ini. Pada kesempatan ini saya selaku Komandan Kodim 0103/Aut dan Keluarga Besar menyampaikan turut berbelasungkawa dan berduka cita sedalam-dalamnya,” lanjutnya.
Sementara itu, Koptu Wawan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Dandim 0103/Aut atas kehadirannya di rumah duka dalam memberikan dukungan moril bagi keluarga dalam menghadapi cobaan ini.
“Kami atas nama keluarga mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak Dandim 0103/Aut beserta rombongan dan kami mohon doa nya agar kami sekeluarga dapat tabah dalam menghadapi cobaan ini,” ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar