Kapolsek Nisam Pasang Spanduk Himbauan Jalan Amblas di Jalur Alternatif
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Kapolsek Nisam Pasang Spanduk Himbauan Jalan Amblas di Jalur Alternatif

    Dimas ( Redaksi )
    28 Desember 2022, 12/28/2022 08:20:00 PM WIB Last Updated 2022-12-28T13:20:10Z

    Lhokseumawe_Harian-RI.com
    Kapolsek Nisam, Iptu Azharuddin bersama personel memasang spanduk himbauan di titik jalan amblas di jalur alternatif Jalan Elak, Kecamatan Nisam, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Rabu (28/12/2022).

    Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Nisam mengatakan, pemasangan spanduk himbauan tersebut agar memudahkan pengguna kendaraan yang melintas di jalur ini mengetahui titik jalan yang amblas atau rusak, sehingga dapat mencegah kecelakaan lalulintas.

    "Pemasangan spanduk imbauan sebagai wujud penanganan preemtif dari Kepolisian untuk memberitahukan kepada masyarakat pengguna jalan raya ini, sehingga dapat berhati-hati," ujarnya.

    Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat yang melintasi jalan alternatif tersebut, terutama di wilayah hukum Polsek Nisam supaya tidak melaju dengan kecepatan tinggi dan mengutamakan keselamatan.
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Kapolsek Nisam Pasang Spanduk Himbauan Jalan Amblas di Jalur Alternatif

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer