Aceh Barat_Harian-RI.com-
Kepolisian resor Aceh Barat menggelar kegiatan patroli gabungan bersama unsur TNI dan Dinas Perhubungan dalam rangka Operasi Lilin-Seulawah Tahun 2022 di Wilayah Hukum Polres Aceh Barat.
Kegiatan dipimpin oleh Iptu Rina Hilda Sinaga selaku Kaposko regu A pada operasi lilin tersebut. Adapun sasaran dari patroli kali ini meliputi objek vital, pasar dan tempat keramaian lainnya.
Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, S.I.K., M.Si., melalui Iptu Rina mengatakan bahwa, kegiatan patroli ini dalam rangka Operasi Lilin-Seulawah Tahun 2022 untuk menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Aceh Barat menjelang perayaan natal dan tahun baru 2023.
"Selain melaksanakan patroli, kami juga melakukan pengaturan lalu lintas di beberapa SPBU yang ada di kota Meulaboh," Kata Iptu Rina.
"Salah satunya SPBU yang berada dijalan Manekro, hal ini dilakukan karena melihat panjangnya antrian kendaraan yang mengantri untuk mengisi BBM," sambungnya.
Disamping melakukan pengaturan lalin, personel juga menghimbau kepada pengemudi yang mengantri di SPBU agar tidak melakukan parkir ganda yang dapat menimbulkan kemacetan.
Diharapkan dengan dilakukannya patroli tersebut dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. (HR-RI_Amanda)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar