Polisi Pijay Dampingi Nakes Gelar Imunisasi Balita
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Polisi Pijay Dampingi Nakes Gelar Imunisasi Balita

    Dimas ( Redaksi )
    5 Desember 2022, 12/05/2022 03:38:00 PM WIB Last Updated 2022-12-05T08:38:37Z


    Pidie Jaya_Harian-RI.com
    Sejumlah Polisi Polres Pijay yang bertugas di Polsek Ulim mendampingi tenaga kesehatan saat menggelar imunisasi balita di 7 Desa dalam Kecamatan Ulim, Senin (5/12/22).
    Menurut laporan Polres Pijay, kegiatan itu dilaksanakan sejumlah Polisi atas arahan Kapolres Pijay AKB P Dodon Priyambodo, S. H., S. I. K., M. Si, dalam rangka membantu masyarakat dan mewujudkan Kamtibmas, ucap Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya. 

    " Sejumlah Polisi yang bertugas di Polsek Ulim Polres Pijay mendamping tenaga kesehatan saat menggelar imunisasi balita dengan tujuan untuk mencegah penyakit kelumpuhan di kalangan balita tersebut, " sebut Kabid Humas. 
    Motto yang diangkat dalam kegiatan itu adalah " Cegah kelumpuhan dengan 2 tetes manis Polio", tutur Kabid Humas lagi. 

    Polisi dalam kesempatan itu juga menyampaikan imbauan Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk selalu mendukung program Pemerintah seperti imnunisasi polio ini, pungkas Kabid Humas.
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Polisi Pijay Dampingi Nakes Gelar Imunisasi Balita

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer