Lhokseumawe_Harian-RI.com
Personel Polsek Sawang memantau debit air sungai di Kecamatan Sawang, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Minggu (18/12/2022), kegiatan ini sebagai bentuk siaga bencana banjir.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Sawang, Iptu Ade Candra, SH mengatakan, hujan yang terus mengguyur wilayah Sawang dan sekitarnya menyebabkan debit air di sungai naik. Sehingga, personel memantau perkembangan.
"Personel memantau perkembangan debit air di sungai, sampai saat ini masih aman meskipun hujan masih mengguyur wilayah Kecamatan Sawang," ujarnya.
Lanjut Kapolsek, kendati masih aman dan belum terjadi luapan ke gampong-gampong namun personel Kepolisian dan masyarakat tetap siaga.
"Jika hujan tidak berhenti, kemungkinan akan terjadi luapan ke pemukiman warga. Karena itu, kami terus memantau perkembangan dan masyarakat kita himbau siaga banjir," jelas Kapolsek.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar