Bhabinkamtibmas Polsek Dewantara Serahkan Bantuan Kepada Warga Sakit Menahun
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Bhabinkamtibmas Polsek Dewantara Serahkan Bantuan Kepada Warga Sakit Menahun

    Dimas ( Redaksi )
    3 Januari 2023, 1/03/2023 02:15:00 PM WIB Last Updated 2023-01-03T07:15:23Z

    Lhokseumawe_Harian-RI.com
    Bhabinkamtibmas Polsek Dewantara menyerahkan bantuan kepada seorang warga sakit menahun di Gampong Uteun Geulinggang, Dewantara, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Senin (2/1/2023).

    "Penyerahan bantuan ini merupakan program Jemput Amal Dewantara (JUARA)," ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Dewantara, Iptu Subihan Afuan Ardhi, STrK.
    Lanjutnya, bantuan berupa sembilan bahan pokok (sembako) ini diberikan secara door to door atau mendatangi langsung rumah warga.

    Kata Kapolsek, penyaluran bantuan dimaksud sebagai wujud kepedulian dan empati Polri, khususnya jajaran Polres Lhokseumawe guna meringankan beban ekonomi masyarakat yang membutuhkan.

    "Semoga bantuan yang kita berikan dapat bermanfaat dan hubungan harmonis antara Kepolisian dengan masyarakat tetap terjaga dengan baik," pungkasnya.
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Bhabinkamtibmas Polsek Dewantara Serahkan Bantuan Kepada Warga Sakit Menahun

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer