Diskusi dengan Forum Wartawan Sumut, Edy Rahmayadi Sebut Wartawan Punya Peran Penting Dorong Perekonomian Daerah
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Diskusi dengan Forum Wartawan Sumut, Edy Rahmayadi Sebut Wartawan Punya Peran Penting Dorong Perekonomian Daerah

    Dimas ( Redaksi )
    27 Maret 2023, 3/27/2023 10:08:00 PM WIB Last Updated 2023-03-27T15:08:52Z

    MEDAN_Harian-RI.com
    Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyampaikan wartawan sebagai penyebar informasi punya peran penting dalam mendorong peningkatan perekonomian daerah. Termasuk mendorong percepatan serapan anggaran keseluruhan Pemerintah Daerah (Pemda) di Sumut

    Total Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) seluruh Pemda di Sumut sebesar Rp60,1 triliun. Terdiri dari Rp14,2 triliun APBD Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut dan Rp45,9 triliun total APBD Kabupaten/Kota. Namun, per Februari 2023 realisasi anggaran Pemda se-Sumut masih Rp1,4 triliun (10%).

    “Normalnya, realisasi sekitar Rp1,1 triliun per bulan, akhir Februari harusnya sudah mencapai Rp2,2 triliun, peran kalian (wartawan) penting di sini, menuntut realisasi anggaran karena putaran uang di masyarakat masih kecil kalau seperti ini,” kata Edy Rahmayadi, saat Diskusi dengan Forum Wartawan Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jalan Sudirman Nomor 41, Medan, Senin (27/3).

    Edy Rahmayadi berharap, wartawan dan Pemprov Sumut bekerja sama dalam membangun Sumut. Salah satu yang terpenting menurutnya, wartawan berperan mengedukasi masyarakat, terutama terkait kebijakan-kebijakan Pemprov Sumut.

    “Misi kita kan sama, menyejahterakan masyarakat, karena itu perlu kerja sama yang baik. Kalian juga punya misi mengedukasi masyarakat, edukasi masyarakat sehingga mereka paham, sebelum protes keras kepada pemerintah,” kata Edy Rahmayadi, didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut Ilyas S Sitorus.

    Selain itu, Edy Rahmayadi berpesan kepada wartawan untuk terus berupaya membangun Sumut. “Saat ini kita masih kesulitan, ini yang harus diperbaiki, kalau tidak bisa kasian anak cucu kita,” kata Edy Rahmayadi.

    Sementara itu, Koordinator Forum Wartawan Pemprov Sumut Zulkifli Harahap mengatakan, saat ini wartawan butuh kemudahan mengakses informasi kepada OPD. Hal ini penting untuk menjelaskan kepada masyarakat terkait kebijakan-kebijakan pemerintah.

    “Kalau keterbukaan Pak Gubernur tentu kita akui, misalnya terkait proyek jalan Rp2,7 triliun yang dijelaskan dengan gamblang dan sangat jelas, tetapi untuk OPD tidak semua terbuka seperti Bapak, kami masih kesulitan mengakses informasi OPD Bapak,” kata Zulkifli Harahap, pada acara yang juga dihadiri beberapa OPD Pemprov Sumut tersebut.



    Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi bersama para pimpinan OPD Pemerintah Provinsi Sumut bersilaturahmi dengan Forum Wartawan Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Senin (27/3).
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Diskusi dengan Forum Wartawan Sumut, Edy Rahmayadi Sebut Wartawan Punya Peran Penting Dorong Perekonomian Daerah

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer