Kapolsek Dayeuhkolot Polresta Bandung, Mengadakan Acara Pisah Sambut, Kompol Tedi Rusman, SE Kepada AKP Suyatno, S.Pd.I, M.M.
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Kapolsek Dayeuhkolot Polresta Bandung, Mengadakan Acara Pisah Sambut, Kompol Tedi Rusman, SE Kepada AKP Suyatno, S.Pd.I, M.M.

    Dimas ( Redaksi )
    10 Maret 2023, 3/10/2023 11:08:00 PM WIB Last Updated 2023-03-10T16:10:16Z


    Bandung_Harian-RI.com
    Kapolsek Dayeuhkolot,mengadakan acara pisah sambut antara Kompol PolTedi Rusman, S.E. Kepada AKP Pol Suyatno, S.Pd.I, M.M,  yang dilaksanakan di Mapolsek Dayeuhkolot,  Dan dihadiri acara tersebut oleh Camat Dayeuhkolot Drs Haris Taopik, beserta jajaran, Danramil yang diwakili Babinsa, Danyon Zipur 3 yang diwakili ,serta para Kepala Desa/Kelurahan Se – Kecamatan Dayeuhkolot yang diwakili Kepala Desa Cangkuang Wetan,Desa Citeurep,Jumat" 10/03/2023..

    Hadir pula tokoh Masyarakat, tokoh Agama, tokoh Pemuda, tokoh Budaya, para Ormas yang tergabung di Forum Ormas Dayeuhkolot, Ormas Pemuda Pancasila serta para undangan lainnya yang mewakili Perusahaan yang ada di lingkungan wilayah kecamatan Dayeuhkolot.
    Pada kesempatannya Kompol Pol Tedi Rusman,S.E, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Anggota Polsek Dayeuhkolot yang telah membantunya bekerjasama dalam menjalankan tugas selama dua tahun tiga bulan yang mana dalam jumlah personil yang lebih sedikit dibandingkan dengan Polsek yang lain, namun semua tugas dapat diselesaikan dengan cepat dan baik.

    ” Saya ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh Anggota Polsek Dayeuhkolot yang telah membantu Saya dalam menjalankan tugas selama memimpin tidak terasa dua tahun tiga bulan Alhamdulillah Saya bisa menambah pengalaman dan Ilmu tentunya dan mohon maaf kepada seluruh Anggota Polsek Dayeuhkolot dan seluruh warga masyarakat apabila selama Saya memimpin ada goresan hati yang luka yang sengaja ataupun tidak sengaja Saya mohon untuk di Maaf kan karena Saya tidak mau meninggalkan goresan hati yang terluka karena Saya,” tuturnya.

    Dengan rasa berat hati harus mengikhlaskan untuk meninggalkan Polsek Dayeuhkolot ini yang mana antara Saya dengan anggota sudah menjadi ikatan keluarga yang sangat baik yang sudah menjalin kerja sama yang sangat solid demi untuk menjalankan tugas baru Saya menjadi Kapolsek Baleendah, sekali lagi Saya mohon maaf bila ada yang tergores hati dan terima kasih kepada seluruh Anggota dan Masyarakat Dayeuhkolot,” pungkasnya.

    Ajun Komisaris Polisi Suyanto, S.Pd.I, M.M. yang menggantikan menjadi Kapolsek baru Dayeuhkolot, Pada kesempatannya mengatakan, Saya siap bekerja melanjutkan senior Saya namun sebelum Saya bekerja izinkan Saya untuk memperkenalkan diri, karena ada pepatah tak kenal maka tak sayang nama Saya Suyatno punya istri satu dan anak tiga.

    Lanjutnya, Saya mohon maaf Istri dan anak tidak bisa hadir sehubungan kesibukan Anak anak dan Istri Saya karena Anak -anak Saya pada aktif dalam kegiatan pendidikannya serta aktif juga di cabang olahraga jadi mohon maaf tidak ikut bukan tidak dibawa, ya itu sekadar perkenalan diri Saya, selanjutnya Saya mohon untuk bisa diterima, karena Saya orang baru jadi Saya menitipkan diri untuk bisa bekerjasama melanjutkan tugas program kerja yang sudah biasa dilakukan oleh Senior saya,” tutupnya.

    Adapun dalam acara tersebut, Camat Dayeuhkolot,Drs Haris Toepik, menyampaikan pula,dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Kompol Tedi Rusman SE, sebagai Kapolsek Dayeuhkolot  yang telah bisa bekerja sama dengan baik dan lancar,dan tidak lupa menyampaikan selamat bertugas kembali di Kapolsek Balaendah yang baru yang akan di pimpin nya,semoga sukses dan lebih terbaik" Ujarnya Camat.

    Yans
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Kapolsek Dayeuhkolot Polresta Bandung, Mengadakan Acara Pisah Sambut, Kompol Tedi Rusman, SE Kepada AKP Suyatno, S.Pd.I, M.M.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer