Banda Aceh_Harian-RI.com
Sejumlah Relawan Ganjar Pranowo Aceh yang tergabung dalam Aliansi Relawan Ganjar, Selasa (11/05/23) menggelar buka puasa bersama di Kafe Timang di bilangan Kecamatan Ulhee Kareng, Kota Banda Aceh.
kegiatan yang diberi tema Kopdar Ramadhan Aliansi Relawan Ganjar (ARG) Aceh, Tahun 2023 itu di ikuti sedikitnya 15 organisasi relawan Ganjar Pranowo Aceh.
Abu Khaidir Ketua umun ARG Aceh kepada awak media menuturkan, Kopi Darat Ramadhan (Kopdar) ini sengaja kita gelar sebagai bentuk pertemun silahturrahmi antar relawan dan pejuang pejuang Ganjar Pranowo yang ada di Aceh.
" Bendera kita memang berbeda antara organ relawan ini, namun visi dan misi kita satu yaitu menghantar pak Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI 2024 mendatang, maka kita lakukan temu ramah ini yang di fasilitasi oleh DPD ARG Aceh ' , Demikian ujar Abu Khaidir Eks Kombatan GAM itu.
Sambungnya, Kopdar yang kita lakukan hari ini diikuti oleh seluruh organ Ganjar yang ada di Aceh, 15 ketua DPD Organ hadir pada acara hari ini, Antaranya, Forum Relawan Demokrasi (Foreder) Jokowi Aceh, Forum Relawan Ganjar (Forgan), Gatari, Sobat Jarwo, Garis, Fans Base GP, Pro Ganjar, Mas Jar Wo, Iwo- I Aceh, Mega Aceh, GPM Aceh, Relawan Ganjar Bersatu, Sahabat Ganjar, Rawat Aceh dan Mekanik Sigom Aceh Ganjar Aja (Mesigra).
Dalam moment berbuka pada hari ini kami juga membahas tentang strategi pemenangan juga tentang kegiatan kegiatan sosial yang akan kita gelar.
kami telah menginstruksikan kepada Ketua Harian ARG Bang Chairan Manggeng dan Sekretaris Bang Mulyadi serta Kak Yulindawati Bendahara, agar kembali mendata organ yang belum bergabung untuk segera melalukan Asesment ulang, agar semua organ Ganjar di Aceh dapat tergabung dalam ARG ini.
" ARG ini adalah wadah pemersatu, dimana keberagaman menjadi kekuatan, bersama kita hebat dan jaya " , Harap Abu Khaidir .(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar