Aceh Utara_Haruan-RI.com
Ikatan Alumni Ruhul Islam (IKA-RUIS) tahun 2014 menggelar acara buka puasa bersama (bukber) dan santunan anak yatim di Cafee Oneda simpang Rangkaya Aceh Utara, acara ini juga ikut disponsori oleh Al_JEEP VAPOR dan ONEDA serta Alumni Ruis 2014. Rabu (19/4/2023).
Ketua Alumni Saryulis menyampaikan selamat buat seluruh panitia atas kerja keras dan sumbangsih yang telah dilakukan dalam penyelenggaraan acara yang berjalan dengan sukses dan lancar walaupun waktu yang sangat super singkat, dimulai dari persiapan acara peserta alumni angkatan 2014 sampai dengan pengumpulan Puluhan anak yatim untuk dilakukan santunan dengan tema "Berbagi itu Indah". Ia berharap, semoga tahun depan dan seterusnya bisa lebih sukses tentunya dengan bantuan dari alumni - alumni lainnya.
Alumni Ruhul Islam 2014 telah mengadakan acara yang menghangatkan hati untuk memperingati bulan suci Ramadhan. Acara tersebut mencakup buka puasa bersama, donasi amal kepada Anak Yatim/santunan Anak Yatim, dan ceramah bermakna yang disampaikan oleh Ust. Mujiburrahman Ridwan.
Acara ini menjadi kesempatan yang sempurna bagi para peserta khususnya Alumni Ruhul Islam untuk berkumpul dan memperkuat ikatan persahabatan dan persatuan. Semangat kebaikan terlihat dari upaya rasa syukur dari Alumni dengan santunan anak yatim yang kurang beruntung dan membutuhkan kasih sayang.
Ceramah Ust. Mujiburrahman Ridwan yang menjadi salah satu sorotan di acara tersebut yang merupakan Salah Satu Alumni IKA-RUIS 2014 yang akrab disapa dengan Ajib Singh dikala itu di saat masa masih menjadi Santri.
Ust. Mujiburrahman Ridwan juga merupakan WADIR DAYAH BAITUL HASANI AL AZIZIYAH Gampong Meunasah Mesjid Kec. Meurah Mulia Kab. Aceh Utara.
Dengan kebijaksanaan dan Wawasan yang dimilikinya, ia menyampaikan pesan yang kuat yang membuat semua Alumni Ruis 2014 yang hadir merasa terhubung. Kata-katanya penuh makna dan inspirasi, memberikan rasa panduan dan arahan dalam perjalanan hidup yang penuh tantangan.
Menurut Muhammad Kadir Memont Bukber IKA Ruis angkatan 2014 ini, Pertama dalam kegiatan bukber ini kita bisa bersilaturahmi dan mempererat tali persuadaraan dari angkatan kita, yang kedua jadi ajang pamer diri, ajang pamer ini tapi jangan dilihat dari sisi negatif, tapi lihatlah dari sisi positif, maksudnya pamer diri, kita bisa berbagi pengalaman dengan teman-teman seangkatan, berbagi relasi pekerjaan bagi teman yang membutuhkan atau bisa juga berbagi informasi jodoh bagi teman-teman yang belum dapat jodoh hihi. Senyum Muhammad Kadir Alumni Ruhul Islam angkatan 2014.
Lebih lanjut kadir meminta moment ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin, mudah-mudahan kegiatan kita ini mendapatkan keberkahan, saya juga mengucapkan terimaksaih banyak kepada panitia yang telah menyelanggarakan acara ini, mudah - mudahan acara ini tidak berhenti di tahun ini saja, tapi juga bisa diadakan lagi untuk tahun-tahun yang akan datang.(Fadly P.B)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar