Komunitas Big Brother Magician Berbagi 500 Takjil di Simpang Kayu Besar Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Komunitas Big Brother Magician Berbagi 500 Takjil di Simpang Kayu Besar Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang

    Dimas ( Redaksi )
    18 April 2023, 4/18/2023 04:57:00 AM WIB Last Updated 2023-04-17T21:57:45Z

    DELI SERDANG_Harian-RI.com
    Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama di bulan suci Ramadhan, salah satu Komunitas Big Brother Magician yang ada di Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara membagikan takjil gratis kepada para pengguna jalan, tukang becak dan para pengemis untuk berbuka puasa.
    Terlihat pembagian takjil gratis tersebut dilaksanakan di sekitar Jalan Lintas Medan - Tanjung Morawa tepatnya di Simpang Kayu Besar Kecamatan Tanjung Morawa,Senin ( 17 / 4 / 2023 )
          
    Andre Ilusionis salah seorang dari Komunitas Big Brother Magician disela – sela kegiatan kepada awak media menjelaskan, bahwa giat ini dilakukan atas dasar kemanusian terhadap sesama untuk lebih saling perduli.

    "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap sesama umat Muslim yang sedang menunaikan ibadah puasa. Dan mudah-mudahan ini akan menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya untuk berbagi," kata Andre Ilusionis salah satu koordinator Komunitas Big Brother Magician.
          
    Ia mengatakan kegiatan bakti sosial berbagi di bulan puasa ini dilakuan merupakan bentuk kebersamaan antara anggota dalam membantu sesama umat Muslim yang kurang mampu terlebih lagi usai pasca pandemi Covid-19 hampir 3 tahun lamanya ditiadakan kegiatan apapun.

    “Alhamdulillah ada 500 paket Takjil yang bisa kita bagikan hari ini dengan sasaran para pengguna jalan, tukang becak dan para pengemis yang kita jumpai dijalanan dalam kegiatan itu”.

    Pada pembagian Takjil tersebut, pihaknya mendapat support dari berbagai kalangan pengusaha yang ada di Kabupaten Deli Serdang yakni dari Tanjung Morawa dan Lubuk Pakam.
         
     “Giat tradisi Big Brother Magician dalam berbagi 500 Takjil di Ramadhan 1444 H tahun ini, kami telah mengajak beberapa pihak untuk mensupport giat kami ini diantaranya, Mama Parfum, Mencit Pakam, Bosque Cafe, Lentera Cafe, Join Cafe, Station Cafe, Skala Cafe, dan FB Tamora Bersatu”.
          
    Diwaktu yang sama Sarwedi salah seorang pengurus lainnya di Komunitas Big Brother Magician Ia menuturkan, bahwa kegiatan bagi-bagi takjil atau sedekah tersebut juga akan terus dilakukan selama bulan suci Ramadhan. 
          
    "Insyaallah kita akan terus lakukan dan gelar kegiatan bagi-bagi takjil ini selama bulan puasa. Kemudian tidak lupa juga kepada para donatur kami ucapkan banyak terimakasih atas bantuan dan kepedulianya, melalui Big Brother Magician telah mempercayakan kami dalam pembagian 500 Takjil yang sudah disediakan para donatur, tetap solid dan saling berkordinasi dalam berbagi sedeqah " ujarnya.
          
    Arifin Salah seorang penerima Takjil merasa berterimakasihnya atas Takijl yang telah diterimanya.

    “Terimakasih buat Komunitas yang sudah mau saling berbagi seperti Takjil ini, saya berharap Komunitas ini menjadi contoh bagi Komunitas komunitas yang lainnya untuk bisa saling berbagi, jadi Komunitas itu tidak hanya sekedar berkumpul-kumpul saja, namun bisa menciptakan hal positif dengan saling berbagi sesama umat islam, tetlebih dalam bulan suci Ramdhan seperti ini”, ucap pedagang kerupuk yang selalu berjualam disekitar Tanjung Morawa ini.
         
    Pantauan dilokasi, relawan yang tergabung dari komunitas Big Brother Magician itu mulai membagikan takjil kepada beberapa para tukang becak, pengguna jalan dan warga kurang mampu yang ada Jalan Simpang Kayu Besar Tanjung Morawa.

    Terlihat hadir dalam kegiatan berbagi Takjil tersebut Andre Ilusionis, Sarwedi, Mahendra, Yudha, Doni, Ridho, Danu , Bagus, Agil, Edi, Tara, Aji dan Rangga.( Rahmadi Saputra )
    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Komunitas Big Brother Magician Berbagi 500 Takjil di Simpang Kayu Besar Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer