Satuan Sat Lantas Polres Galus Pantau Kenderaan yang Menggunakan Knalpot Brong Di Obyek Wisata Agusen
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Satuan Sat Lantas Polres Galus Pantau Kenderaan yang Menggunakan Knalpot Brong Di Obyek Wisata Agusen

    Dimas ( Redaksi )
    24 April 2023, 4/24/2023 09:51:00 AM WIB Last Updated 2023-04-24T02:51:54Z

    Gayo Lues, Harian RI.Com - Dalam rangka menjaga Stabilitas keamanan dan ketertiban Masyarakat Gayo Lues di hari raya idul Fitri Satuan Lalulintas Polres Gayo Lues terus lakukan Patroli serta memantau kenderaan bermotor yang menggunakan Knalpot Brong di beberapa tempat parkir Obyek Wisata Desa Agusen yang masuk Wilayah Hukum Polres Gayo Lues.


    Untuk memberikan perlindungan dan rasa aman kepada Masyarakat, Satuan Lalulintas Polres Gayo Lues senantiasa melakukan kegiatan Patroli Kenderaan bermotor yang menggunakan Knalpot Brong ke beberapa Obyek Wisata Desa Agusen baik di pagi hari maupun di sore hari.


    "Kita terus melakukan Patroli ini dengan menitikberatkan kepada para pengendara sepeda motor, sehingga Personel Sat Lantas terus memantau kenderaan yang memakai Knalpot Recing/ Brong," Sebut Kasat Lantas Polres Gayo Lues Iptu. Syafaruddin SH Kepada Wartawan Minggu (23/04/2022) Sore Dini hari tadi.


    Menurut Syafaruddin, dalam giat Patroli ini satuan Lalu lintas Polres Gayo Lues terus menyisir tempat - tempat parkir kenderaan roda dua dan jika nanti ditemukan kenderaan bermotor seperti sepeda motor maka kita akan menegur para pemiliknya.


    " Untuk itu kita tidak bosan - bosan menghimbau kepada para pengendara sepeda Motor agar jangan menggunakan Knalpot Brong jika tidak ingin berurusan dengan polisi," sebut Syafruddin singkat. (Johari Argum)

    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Satuan Sat Lantas Polres Galus Pantau Kenderaan yang Menggunakan Knalpot Brong Di Obyek Wisata Agusen

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer