Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024 Bhabinkamtibmas Polsek Peusangan Sambangi Warga Himbau Pemilu Damai
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024 Bhabinkamtibmas Polsek Peusangan Sambangi Warga Himbau Pemilu Damai

    Dimas ( Redaksi )
    26 November 2023, 11/26/2023 12:59:00 PM WIB Last Updated 2023-11-26T05:59:28Z

     




    Polres Bireuen_Harian-RI.com

    Bhabinkamtibmas Desa Matang Sagoe Polsek Peusangan Polres Bireuen Bripka Mirza bersilaturahmi dengan warga di wilayah desa binannya. Minggu (26/11/2023).


    Kunjungan Bhabinkamtibmas tersebut dilakukan dalam upaya untuk lebih mendekatkan diri kepada warga dalam hal ini masyarakat binaannya untuk mendengarkan aspirasi mereka, dan memberikan sosialisasi terkait pentingnya menjaga kedamaian menjelang jalannya proses Pemilu 2024 yang tidak lama lagi akan di laksanakan.


    Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari strategi Polsek Peusangan untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu berlangsung.


    Personil Bhabinkamtibmas bertugas sebagai jembatan antara masyarakat dan pihak kepolisian, sehingga dapat menjembatani permasalahan yang mungkin timbul serta memberikan informasi terkait langkah-langkah yang perlu diambil dalam rangka menjaga ketertiban.


    Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko S.H.,M.H., melalui Kapolsek Peusangan Ipda Januar Mutawalli, S.H., mengatakan bahwa kehadiran anggota Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat merupakan langkah positif dalam membangun hubungan yang baik antara kepolisian dan warga. Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa Pemilu berjalan dengan damai, adil, dan transparan.


    “Kami ingin memastikan bahwa setiap warga merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan hak suaranya pada Pemilu nanti. Kami siap mendengarkan masukan dan keluhan masyarakat untuk menjaga situasi yang kondusif selama proses Pemilu,” ujar Kapolsek.

    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024 Bhabinkamtibmas Polsek Peusangan Sambangi Warga Himbau Pemilu Damai

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer