Enam Personil Satsamapta Polres Aceh Jaya Melaksanakan Patroli Presisi Untuk Menjaga Kondusifitas Bulan Suci Ramadhan
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Enam Personil Satsamapta Polres Aceh Jaya Melaksanakan Patroli Presisi Untuk Menjaga Kondusifitas Bulan Suci Ramadhan

    Dimas ( Redaksi )
    30 Maret 2024, 3/30/2024 12:16:00 PM WIB Last Updated 2024-03-30T05:16:13Z

     



    Calang_Harian-RI.com

    Enam personil Satsamapta Polres Aceh Jaya turut serta dalam giat patroli di lokasi rawan terjadinya guantibmas, kenakalan remaja, dan kejahatan jalanan, Jumat,  29 Maret 2024, sekira pukul 23:20 WIB


    Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan utama mencegah terjadinya guantibmas pada lokasi pusat keramaian masyarakat selama bulan suci Ramadhan guna menciptakan situasi yang kondusif.


    Tim patroli perintis presisi Satsamapta Polres Aceh Jaya secara aktif berinteraksi dengan masyarakat yang sedang beraktivitas di seputaran Kota Calang. Dengan kehadiran mereka, masyarakat merasakan keamanan dan kenyamanan yang dihadirkan oleh aparat kepolisian.


    AKBP Andy Sumarta, Kapolres Aceh Jaya, melalui Kasatsamapta AKP Syamsul, menegaskan bahwa sasaran kegiatan ini mencakup lokasi rawan terjadinya guantibmas dan pusat keramaian kegiatan masyarakat di seputaran Kota Calang. "Tujuan utama dari patroli ini adalah mencegah guantibmas selama bulan suci Ramadhan, mengurangi kenakalan remaja di wilayah hukum Polres Aceh Jaya, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat," ungkap AKP Syamsul.


    Dengan semangat dan dedikasi tinggi, enam personil Satsamapta Polres Aceh Jaya siap untuk terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat demi terwujudnya bulan suci Ramadhan yang sejahtera dan damai.

    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Enam Personil Satsamapta Polres Aceh Jaya Melaksanakan Patroli Presisi Untuk Menjaga Kondusifitas Bulan Suci Ramadhan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer