Calon Bupati Deli Serdang H.M.Ali Yusuf Siregar saat mengelar Pertemuan dengan relawan di Tamora |
Deli Serdang_Harian-RI.com -
Kandidat Bupati Deliserdang H .M. Ali Yusuf Siregar gelar pertemuan dengan partai pengusung dan ratusan tim relawan pemenangan di Kantor Aspirasi Nasdem Jalan Pahlawan Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang., pada Selasa (27/8/2024)
Pertemuan itu di hadiri Ketua Partai PAN Irawan, Perindo Aswanto, NNB Tabagsel, Pemuda Batak Bersatu (PBB), Lubuk Pakam Bersatu, Fakta, Komunitas Warga Pecinta Deliserdang (KWPDS), Himpunan Keluarga Tani Indonesia (HKTI), Forum Komunikasi Warga Jawa (FKWJ), Persatuan Marga Silima (PMD), Rempala, Sekum DPP BKPRMI Jailani Dalu Munthe, DPD BKPRMI Deliserdang Teguh Syuhadah, Pusat Advokasi Kepedulian Terhadap Anak (Pakta),GM FKPPI Deliserdang, Iwondes Deliserdang dan para relawan lainnya
Tujuan pertemuan untuk mengawal paslon Bupati Deli Serdang H.M. Ali Yusuf Siregar dan Wakil Bupati Deli Serdang Bayu Sumantri Agung saat melakukan pendaftaran ke KPU Deliserdang Kamis (29/8/2024) sekira pukul 16.00 wib.
Titik kumpul ribuan para relawan dan tim pengusung AYS dan BSA di Lapangan Alun-alun Pemkab Deliserdang. Selanjutnya secara serentak bersama melakukan laong mars mengiringi Paslon AYS dan BSA dengan berjalan kaki menuju kantor KPU Deliserdang. Masing masing suku menggunakan pakaian adat dan diiringi dengan marching band dan gondang sembilan.
Pada kesempatan itu H.M. Ali Yusuf Siregar menyampaikan rasa salut dan terima kasihnya kepada seluruh tim serta relawan pemenangan AYS dan BSA, karena tanpa disurati hanya melalui medsos hadir semua dengan penuh semangat.
"Saya merasa bangga terhadap para warga Deliserdang yang tergabung dalam tim relawan pemenangan AYS dan BSA yang hadir duduk bertatap muka dengan saya. Begitu juga terhadap Ketua Partai PAN dan Perindo maupun berbagai suku bersatu untuk memenangkan AYS dan BSA pada pilkada di November yang akan datang.
Satukan barisan termasuk para keluarga agar jangan lupa pada saat berada di TPS nantinya pada 29 November 2024 cucuk saja sikumis putih Ali Yusuf Siregar ( AYS ), celoteh Yusuf Siregar .
Dikatakan AYS lagi, Pada saat mengiringi pendaftaran ke KPU nanti, harus dilakukan dengan sportif dan berlaku santun tanpa ada menyinggung siapapun. Kalau kita berlaku santun lebih besar nilai jual dan rasa simpatik masyarakat Deliserdang terhadap calon pemimpinnya untuk lima tahun kedepan.
Biarkan orang sebelah berlaku kasar ,namun kita tetap selalu santun. Kita tidak pernah mengukur kekuatan dan keuangan lawan, kita harus sportif agar dukungan terus mengalir deras seperti air hingga sekarang. Begitu juga sampai pada saat pencoblosan nanti jangan lupa coblos saja si kumis putih di TPS , ucap Mantan Bupati Deli Serdang itu mengakhiri.
Berbagai masukan dari seluruh relawan diterima AYS pada pertemuan itu. Acara tatap muka berjalan tertib,lancar dan penuh semangat memperjuangkan paslon AYS dan BSA di pilkada Deli Serdang.( HR-RI-07)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar