Kapolres Lhokseumawe Pimpin Sertijab Waka Polres Dan Kasat intelkam
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Kapolres Lhokseumawe Pimpin Sertijab Waka Polres Dan Kasat intelkam

    Dimas ( Redaksi )
    23 Desember 2024, 12/23/2024 02:20:00 PM WIB Last Updated 2024-12-23T07:20:46Z


    Lhokseumawe_Harian-RI.com - Pada senin, 23 Desember 2024, Polres Lhokseumawe mengadakan upacara serah terima jabatan (sertijab) untuk posisi Wakapolres dan Kasat Intelkam. acara ini dipimpin oleh Kapolres Lhokseumawe saat itu, AKBP Henki Ismanto, S.I.K.


    Dalam sertijab tersebut, jabatan Wakapolres diserahkan dari Kompol Dedy Darwinsyah, SE.,M.M kepada Kompol Salmidin, SE.,M.M yang sebelumnya menjabat sebagai WakapolreSabang. Dedy Drwinsyah, SE,.M.M selanjutnya ditugaskan sebagai Kasubdit 1Ditreskrimum Polda Aceh.


    Sementara itu, posisi Kasat Intelkam Lhokseumawe berpindah Ke Polresta Banda Aceh AKP Siahaan, S.H. kepada AKP Zakiul Fuad, S.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Aceh Tengah.


    Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K. dalam amanatnya menyatakan bahwa mutasi dalam lingkungan Polri bertujuan untuk meningkatkan kinerja kesatuan dan merupakan bentuk penghargaan pimpinan terhadap prestasi kerja. Beliau juga menekankan pentingnya anggota Polri untuk memahami lingkungan serta berinteraksi secara intensif dengan masyarakat guna menjaga nama baik kesatuan dan menghindari pelanggaran.


    Upacara tersebut dihadiri oleh para Kabag, Kasat, perwira, seluruh Kapolsek jajaran Polres Lhokseumawe, serta pimpinan dan pengurus Bhayangkari Lhokseumawe.(Yusrizal).

    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Kapolres Lhokseumawe Pimpin Sertijab Waka Polres Dan Kasat intelkam

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer