LHOKSEUMAWE_Harian-RI.com
Satsamapta Polres Lhokseumawe terus berupaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pasca pemungutan suara Pilkada 2024. Salah satu langkah preventif yang dilakukan adalah patroli Kota Presisi dengan menyasar sejumlah lokasi strategis di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, senin (9/12/2024).
Patroli yang dimulai pagi hari ini menyambangi Kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP), Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslih), serta gudang logistik KIP dan PPK. tujuan utama patroli ini guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) di masa pasca-Pilkada.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasat Samapta AKP Marjuli menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya menjaga situasi kondusif. “Tim patroli juga memberikan arahan kepada petugas pengamanan di lokasi untuk segera melaporkan jika ada potensi gangguan keamanan. Langkah ini penting agar situasi yang aman dan terkendali tetap terjaga,” ungkapnya.
Lanjutnya, sasaran patroli mencakup Kantor KIP, Panwaslih, serta gudang logistik yang menjadi bagian penting dalam penyelenggaraan Pilkada. Polres Lhokseumawe berharap masyarakat dapat terus merasakan keamanan, terutama dalam masa pasca-Pilkada yang krusial.
Selain itu, pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk berperan aktif menjaga kondusivitas lingkungan dan melaporkan potensi gangguan kepada pihak berwajib. "Kegiatan patroli akan terus dilakukan secara rutin demi memastikan wilayah hukum Polres Lhokseumawe tetap aman dan stabil" pungkasnya.(HR-RI.Yusrizal) Kaperwil Aceh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar