Kakorlantas Polri Melepas Tim Ekspedisi Mudik RRI 2025
  • Jelajahi

    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kode IT


    terkini

    Kakorlantas Polri Melepas Tim Ekspedisi Mudik RRI 2025

    Dimas ( Redaksi )
    20 Maret 2025, 3/20/2025 08:10:00 AM WIB Last Updated 2025-03-20T01:10:11Z

     



    Jakarta_Harian-RI.com

    Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho bersama Direktur Utama LPP RRI Hendrasmo melepas tim Ekspedisi Mudik Radio Republik Indonesia (RRI) pada Selasa (18/3/2025).


    Keberangkatan tim mudik ini mendapatkan apresiasi dari Irjen Pol Agus Suryonugroho atas peran RRI dalam mendukung kelancaran arus mudik melalui informasi yang akurat dan terkini bagi masyarakat.


    "Saya menyampaikan apresiasi yang luar biasa atas laporan dari pimpinan bahwa sebanyak 351 reporter RRI telah turun ke lapangan untuk memberikan informasi kepada masyarakat. Keberadaan RRI yang tersebar di seluruh Indonesia tentunya sangat strategis dalam memberikan kontribusi bagi publik," ujar Kakorlantas.


    Lebih lanjut, Irjen Pol Agus menegaskan bahwa Korlantas Polri bersama seluruh pemangku kepentingan telah siap mengawal para pemudik dalam Operasi Ketupat 2025.


    "Korlantas Polri dan stakeholder telah siap menyambut para pemudik dengan memastikan pengawalan yang optimal. Melalui Operasi Ketupat, kami berkomitmen untuk mewujudkan mudik yang aman, nyaman, tertib, serta memastikan seluruh pemudik selamat sampai tujuan," pungkasnya.

    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Kakorlantas Polri Melepas Tim Ekspedisi Mudik RRI 2025

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini

    Topik Populer